Selasa, 30 November 2010

PELATIHAN BULAN DESEMBER

Keberadaan Lembaga Keuangan Mikro semakin banyak diminati oleh investor, dengan demikian akan menimbulkan persaingan yang semakin ketat.

Saat ini pengelolaan LKMS tidak bisa dilakukan dengan ala kadarnya, harus semakin professional dan efektif. Muncul banyak pertanyaan : Bagaimana Rencana Kerja Tahun 2011 ? Seberapa besar Anggaran yang harus dianggarkan ? dan bagaimana menyusun RKAP yang aman dan tepat ?

Untuk membahas tuntas dan menjawab semua pertanyaan di atas, kami mengundang Lembaga Keuangan Anda untuk berpartisipasi dalam Pelatihan Sehari dengan tema: “MENYUSUN RENCANA KERJA & ANGGARAN PERUSAHAAN” (RKAP), yang akan diselenggarakan besok pada :

Hari, tanggal : Sabtu, 11 Desember 2010

Pukul : 08.00 – Selesai (± 15.00 WIB)

Tempat : Hotel Muria, Jl Dr. Cipto 73 - SEMARANG

Trainer : Agus Wibowo SE. Akt.

Investasi : Rp. 200.000,-/orang. (Training Kits, Makan Siang, Rehat & Sertifikat).

Rp. 175.000,-/orang, apabila mengirim 3 peserta dalam satu institusi.

Peserta : Direksi, Pengurus, Manajer/ Pengelola, Supervisor.

Manfaat :

ü Mengetahui tahapan dalam menyusun Rencana Kerja & Anggaran Perusahaan (LKM/LKMS)

ü Mengetahui Rencana Kerja yang optimal dan profesional sesuai dengan kapasitas perusahaan

ü Mengelola LKM/LKMS berdasarkan ratio-ratio keuangan yang benar

Salah satu asset penting dalam Lembaga Keuangan Mikro (LKM) adalah dana dari pihak ketiga, baik dari tabungan, simpanan atau pinjaman dari lembaga lain. Disisi lain, kesehatan sebuah LKM menjadi salah satu pertimbangan bagi calon nasabah (mitra) atau lembaga lain untuk mempercayakan dananya agar dikelola dengan baik & benar. Untuk mengetahui cara menganalisa dan menyehatkan LKM, kami mengundang Anda untuk mengikuti Pelatihan sehari tentang CARA MENGANALISA KESEHATAN LKM, yang dilaksanakan besok pada :

Hari, tanggal : Sabtu, 18 Desember 2010

Pukul : 08.30 – selesai

Tempat : Hotel Muria, Jl Dr. Cipto 73 - SEMARANG

Trainer : Ahmad Nurudin,SE.Akt

Investasi : Rp.200.000,-/peserta.(Training Kits, Makan Siang, Rehat & Sertifikat).

Rp. 175.000,-/peserta apabila mengirim 3 peserta dalam satu institusi)

Peserta : Pengurus, Manajer, Kepala Bagian Pembukuan/Keuangan.

Manfaat : - Membaca dan Menganalisa kondisi LKM

- Menambah integritas sebuah LKM

- Mengetahui ratio penilaian kesehatan LKM

- Mengetahui solusi terhadap penanganan problematika LKM

Kami tunggu konfirmasi dan pendaftaran Anda paling lambat tanggal 17 Desember 2010. Segera hubungi : IHWAN, Telp. (024) 7044 9992 / 7042 0022. Peserta Terbatas !!!

Pembayaran peserta harap transfer via BCA, No. 409.037.5984 atau SHAR-E (Bank Muamalat) 917.6131.999 a.n. TUR PRIYONO.

Senin, 15 November 2010

MARKETING MIX


Iklan dan promosi merupakan bagian yang tak terpisahkan dari sistem ekonomi dan sosial masyarakat modern. Dewasa ini, iklan sudah berkembang menjadi sistem komunikasi yang sangat penting tidak saja bagi produsen barang dan jasa tapi juga bagi konsumen. Kemampuan iklan dan metode promosi lainnya dalam menyampaikan pesan kepada konsumen menjadikan kedua bidang tersebut memegang peran sangat penting bagi keberhasilan perusahaan.

Berbagai bentuk usaha, mulai dari usaha eceran hingga perusahaan multi nasional, mengandalkan iklan dan promosi untuk membantu mereka memasarkan barang dan jasa. Pada sistem ekonomi yang berlandaskan pada pasar, konsumen semakin mengandalkan iklan dan bentuk promosi lainnya untuk mendapatkan informasi yang akan mereka gunakan untuk membuat keputusan apakah akan membeli suatu produk ataukah tidak. Semakin meningkat pengeluaran (belanja) iklan dan promosi yang dilakukan perusahaan menjadi bukti bahwa tenaga pemasaran di manapun di dunia mengakui pentingnya kegiatan iklan dan promosi. Strategi promosi memainkan peran penting pada program pemasaran perusahaan karena strategi promosi merupakan upaya perusahaan untuk berkomunikasi dan menjual produk mereka kepada konsumen. Untuk memahami peran iklan dan promosi dalam pemasaran,
mari kita bahas terlebih dahulu mengenai pengertian pemasaran. Pengelola pemasaran hingga kini masih ada yang beranggapan bahwa kegiatan promosi yang paling efektif adalah beriklan melalui media massa. Anggapan ini menyebabkan fungsi promosi suatu perusahaan, selama beberapa dekade terakhir, umumnya didominasi oleh iklan media massa. Perusahaan bergantung pada biro iklan dalam memberikan bimbingan dan saran kepada manajemen mengenai
hampir segala hal yang terkait dengan komunikasi pemasaran. Bentuk-bentuk komunikasi pemasaran lain, selain beriklan di media massa, seperti promosi penjualan atau pemasaran langsung masih dianggap sebagai pekerjaan tambahan dan lebih sering digunakan pada kasus-kasus tertentu saja. Konsultan humas hanya digunakan untuk mengelola kegiatan publisitas, mengelola citra serta menangani urusan dengan publik. Humas belum dipandang sebagai peserta yang integral dalam kegiatan promosi perusahaan. Pengelola pemasaran pada masa lalu membuat batasan secara tegas antara fungsi pemasaran dan promosi. Mereka merencanakan dan mengelola kegiatan pemasaran dan promosi dengan anggaran yang terpisah. Mereka memiliki pandangan yang berbeda tentang pasar serta tujuan yang juga berbeda-beda.
Perusahaan gagal untuk memahami bahwa berbagai upaya pemasaran dan promosi haruslah dikoordinasikan agar dapat menjalankan fungsi komunikasinya dengan efektif dan dapat memberikan citra yang konsisten kepada pasar.


Untuk mengetahui lebih detail ra rinci tentang bagaimana aplikasi riil dilapangan mengenai marketing mix segera ikuti dan daftar dalam pelatihan sehari yang akan diadakan pada tanggal 20 november 2010 di hotel muria.info lebih lanjut hubungi (024) 70449992

Senin, 08 November 2010

ASPEK LEGAL PEMBIAYAAN

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

Sudah benarkah tatacara pengikatan pembiayaan dan jaminan yang selama ini kita lakukan ..???

Kalau kita mau jujur, aspek Legal Formal dalam pembiayaan, seringkali kurang diperhatikan oleh hampir sebagian besar Lembaga Keuangan Mikro Konvenisonal maupun Syariah. Apabila hal ini tidak diantisipasi dari awal akan menjadi bumerang dan problem baru bagi Anda dan juga lembaga di kemudian hari. Bagaimana Anda dan Lembaga mengatasinya ?

Renungkan dan segera mengambil tindakan !! Kami mengundang Lembaga Keuangan Anda untuk berpartisipasi dalam pelatihan sehari besok pada :

Hari, tanggal : Sabtu, 13 November 2010

Pukul : 08.00 – 08.30 : Regiristasi Ulang

08.30 – 15.30 : Acara Inti

Tema : Aspek-Aspek Legal Dalam Pembiayaan

Tempat : Hotel Muria, Jl Dr. Cipto 73 - SEMARANG

Trainer : MUH. HAFIDZ, SH ( Notaris )

Investasi : Rp.200.000,-/peserta.(Training Kits, Makan Siang, Rehat & Sertifikat).

Rp.175.000,-/peserta. apabila mengirim 3 peserta dalam satu institusi)

Peserta : Manajer, Supervisior, Petugas Lapangan / Marketing.

Manfaat :

üMengetahui seluk beluk aspek-aspek legal formal dalam setiap pembiayaan.

üMengetahui tatacara pengikatan jaminan dalam pembiayaan dengan benar.

üMengantisipasi kemungkinan munculnya permasalahan dalam pembiayaan

üBagaimana proses meng-ekskusi jaminan sesuai hukum yang berlaku.

Kami tunggu konfirmasi dan pendaftaran Anda paling lambat tanggal 12 November 2010. Segera hubungi : Ihwan, Telp. (024) 7044 9992 /7042 0022. Pembayaran peserta harap transfer via BCA, No. 409.037.5984 atau SHAR-E 917.6131.999 a.n. TUR PRIYONO.Jangan lupa..Peserta terbatas !

pelatihan Marketing Mix

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

Marketing mix adalah sebuah taktik dalam mengintegrasikan unsur penawaran, logistik, dan cara mempromosikan produk atau jasa Anda. Tidak hanya perlu melakukan penawaran yang menarik, Anda juga harus memikirkan taktik yang tepat dalam mendistribusikan dan mempromosikannya.Dalam success story, Frestea, keluaran Coca-Cola, mampu bersaing melawan Sosro dalam produk teh kemasan yang terlebih dulu merajai pasar; show business seperti Indonesian Idol dan AFI mampu mengungguli reality show yang saat itu sedang marak-maraknya.Dalam cerita sebaliknya, rokok mild keluaran Gudang Garam, Signature, disambut lesu di pasaran meskipun disokong oleh promosi yang terbilang besar; pembalut wanita Softex, yang awalnya tampil sebagai pemimpin tunggal di pasar, akhirnya dibalap oleh merek-merek terbaru semacam Charm Body Fit, Laurier, dan Kotex.Kenapa suatu produk bisa sukses di pasar sementara yang lainnya tidak, meskipun sebelumnya telah menguasai pasar atau melakukan promosi besar-besaran?

Diperlukan sebuah taktik dalam mengintegrasikan unsur penawaran, logistik, dan cara mempromosikan produk atau jasa Anda. Tidak hanya perlu melakukan penawaran yang menarik, Anda juga harus memikirkan taktik yang tepat dalam mendistribusikan dan mempromosikannya.

Untuk memahami seluk beluk tentang MARKETING MIX dan bagaimana aplikasinya di lapangan, kami mengundang Lembaga Keuangan Anda untuk berpartisipasi dalam pelatihan sehari besok pada:

Hari, tanggal : Sabtu, 20 November 2010

Pukul : 08.00 – Selesai

Tempat : Hotel Muria Hotel Muria, Jl Dr. Cipto 73 - SEMARANG

Trainer : Edy Darmoyo

Investasi : Rp.200.000/peserta.(Training Kits,Makan Siang, Coffee break & Sertifikat).

Rp.175.000/peserta. apabila mengirim minimal 3 peserta dalam satu institusi)

Peserta : Manajer, Supervisor, petugas lapangan / marketing.

Manfaat :

üMemberikan pemahaman tentang Marketing Mix.

ü Memberikan pemahaman dan penjelasan tentang komponen – komponen dalam strategi Marketing Mix.

ü Membantu peserta untuk mampu membangun Strategi Marketing Mix yang baik bagi produk dan perusahaannya.

Kami tunggu konfirmasi dan pendaftaran Anda paling lambat tanggal 19 November 2010. Segera hubungi : IHWAN, Telp. (024) 7044 9992 / 7042 0022.

Pembayaran peserta harap transfer via BCA, No. 409.037.5984 atau SHAR-E 917.6131.999 a.n. TUR PRIYONO.